Minggu, 08 November 2015

Kebermanfaatan Bagi Orang Lain



Hari ini aku mendapat banyak pelajaran


Bahkan setelah hari ini aku benar-benar tidak mau membuang-buang waktuku untuk hal-hal yang tidak berguna


Bermalas-malasan atau sekedar stalking seseorang


Mengurusi urusan orang lain, ingin mengetahui kegiatan orang lain


Ada hal lain yang lebih penting dari itu


Hal yang dulu ingin ku raih tapi sempat terlupa


Entah hidayah dari Allah datang begitu saja


Dan itu sangat aku rasakan hari ini


Hari ini aku menemui sebuah perkumpulan


Yang awalnya aku sangat berat untuk datang


Banyak godaan datang menerpa yang membuat aku untuk tidak datang


Tapi untung saja hatiku mendorong kuat untuk datang


Ya aku datang di perkumpulan itu


Mendengarkan penjelasan dari seseorang teman satu angkatan yang mampu mewujudkan impiannya


Dengan hijab syar’i nya dia menjelaskan berbagai perihal


Sungguh dalam dia menjelaskan sangat terlihat ketulusan dia dalam menyampaikannya


Dan ketulusan itu bisa sangat mengena dan sampai di hatiku


Aura wanita itu sangat terpancar, sungguh cantik, dan juga smart


Sangat pintar dalam mengolah kata, menjawab segala pertanyaan, dan sangat terlihat anggun, bijaksana


Subhanallah... dia temanku satu angkatan dengan aku


Bagaimana dengan aku???


Terlintas dalam benakku selama 4 tahun ini , apa yang kamu dapatkan na??


Apakah kamu telah bermanfaat bagi orang lain


Temanku sahabatku itu smart, baik hatinya, good publik speaking


Pantas saja dia menjadi Mapres


Hal itu sangat pantas untuk dia


Satu hal yang bisa aku dapat dari dia


Dalam melakukan sesuatu cobalah.. cobalah ubah mindset kita,, melakukan suatu hal bukan hanya untuk kita


Tapi untuk orang lain.. demi kebermanfaatan orang lain


Bukan untuk mencarai piala, atau nama agar dipuji orang


Jangan.. janganlah jangan hal itu tertanam di hati kita


Karena apa???


Ketika kita tidak bisa mncapai target itu


Kita tidak akan sakit hati


Karena niat kita untuk ibadah


Setidaknya kita sudah berusaha


Dan secara tidak langsung usaha untuk bermanfaat bagi orang lain telah terlaksana


Misal dalam mengikuti perlombaan, memecahkan permasalahan yang ada di dunia ini


Kita mengirim paper tetapi belum berhasil lolos,


Setidaknya karya kita telah dibaca oleh orang lain ,entah juri atau panitia lomba tersebut


Siapa tahu ada yang terinsiparsi dengan ide kita dan meneruskan atau menyempurnakan ide kita tersebut


Dan ituu sudah menjadi ladang amal bagi kita bukan?


Ada orang lain yang telah mewujudkan impian kita


Sungguh indah jika hati ini didasarkan oleh niat sebagai ibadah


Dan tahukan orang yang berprestasi bukan orang yang mempunyai banyak piala, dapat pujian


Bukan.. bukan itu sayang


Akan tetapi seberapa besar kontribusi kita untuk orang lain


Apa yang telah kita berikan untuk orang lain


Kebermanfaatan apa yang telah kita berikan bagi orang lain


Terimakasih teman,, sahabat...


Allah telah memberikan hidayah ke aku


Untuk mengejar impianku kembali


Aku sangat ingat quote yang sangat aku suka dan menjadi motto hidupku : Sebaik-baiknya orang adalah orang yang berguna bagi orang lain


Aku ingin mewujudkan itu..


Aku ingin bermanfaat bagi orang lain


Walau itu impian sederhana aku ingin seperti itu


Yah hari ini aku harus berusaha


Manfaatkan setiap detik yang ku punya untuk segala sesuatu yang bermanfaat


 

Template by:

Free Blog Templates